Breman85 

Para tamu dapat menikmati bir yang diracik dari Breman Brewery, mengambil bagian dalam sesi craft mixology, dan menikmati kudapan kecil serta mengadakan acara yang bisa disesuaikan dengan selera mereka. Fasilitas pelengkap seperti toilet yang nyaman dan layanan botol (bottle service) di Breman85 pun turut memastikan pengalaman yang menyenangkan bagi setiap tamu.

Nikmati Hidangan Menggoda dan Minuman Berkualitas

Di Breman85, para tamu juga dapat menikmati beragam menu santapan yang menggoda selera. Mulai dari 85 Breakfast yang khas hingga Hot Chicken Sandwich ala Nashville dan Mie Ayam 85 yang terinspirasi dari semaraknya hidangan nusantara Indonesia, pilihan hidangan lezat dalam menunya dibuat serta disajikan secara seksama.

Bagi Anda yang mendambakan hidangan klasik seperti steak dan burger atau menu berbagi (to-share) dalam porsi besar seperti Porterhouse dan Pork Knuckle, Breman85 menjanjikan cita rasa yang luar biasa untuk setiap selera.

Bir rumahan tentu menjadi pusat perhatian di Breman85, yang menampilkan hasil kreasi ciamik langsung dari Breman Brewery. Para tamu dapat menikmati suguhan bir segar nan orisinil; dengan varian unik seperti ‘Breman Terang’ dan ‘Breman Gelap’, masing-masing dengan keunikannya tersendiri. Minuman klasik seperti Margarita dan Mojitos, serta berbagai pilihan wine premium juga tersedia. Begitu juga dengan opsi non-alkohol termasuk Mocktail, jus segar, minuman ringan, teh, dan kopi.

Dengan suasana yang hangat, hidangan yang luar biasa, dan dedikasi terhadap kesempurnaan craft beer, Breman85 mengundang para pengunjung untuk menikmati momen menyenangkan bersama handai taulan dan orang terkasih. Mulailah perjalanan kuliner yang mengasyikkan di Breman85, di mana racikan bir artisanal dan koneksi sosial yang bermakna menanti.

Breman Saka akan segera dibuka di Bali.

Related Stories

spot_img

Discover

Djournal Coffee Hadirkan Identitas Baru dengan Semangat yang Lebih...

Menunjuk Laura Basuki sebagai Chief Excitement Officer, Djournal Coffee Membawa Pengalaman Kopi ke Level...

Nasionalisme dalam Kabut Digital: Sebuah Refleksi atas Karya Denny...

Oleh: Burhan Abe Di tengah derasnya arus globalisasi dan kemajuan teknologi digital, Denny JA melalui...

Nasionalisme Di Era Algoritma

Oleh: Denny JA (Di tahun 2024, sambil memainkan aplikasi kecerdasan buatan, anak muda itu merenungkan...

HUT, Destinasi Kuliner dan Gaya Hidup Terbaru di Bali

HUT Café kini hadir sebagai magnet baru bagi pencinta kuliner di kawasan Seminyak, Bali....

Apéritif dan Pinstripe Bar: Bawa Suasana Internasional ke Dunia...

Mendekati akhir 2024, duo restoran dan bar favorit di Bali, Apéritif dan Pinstripe Bar,...

Retreat Memikat di Plataran Puncak Resort

Rasakan keindahan Plataran Puncak Resort, destinasi sempurna untuk liburan tak terlupakan dan acara istimewa...

Popular Categories

Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here