Menjajal Harris dan MaxOne

TAUZIA Hotel Management makin menancapkan kukunya di Indonesia. Jumat 14 Juli lalu mereka meresmikan Harris Hotel & Conventions yang berlokasi di Festival CTLink Bandung.  Inilah hotel yang kedelapan dan hotel kedua yang mereka buka di tahun 2011.

Terletak hanya 5 menit dari keluar tol Pasir Koja, 20 menit dari Bandara Hussein Sastranegara dan 30 menit dari stasiun kereta, hotel ini merupakan salah satu hotel di kota Bandung yang juga menyatu dengan mal, yaitu mal Festival Citylink. Hotel yang dominan warna oranye dan hijau ini memiliki 180 kamar dan 7 meeting room ditambah juga dengan Convention Center yang merupakan Conventions Centre terbesar di Bandung, dengan luas sebesar 2.500 meter persegi dan dapat menampung hingga 4.000 orang.

Beruntung saya bisa menghadiri launching hotel tersebut, sekaligus menjajal kamar dan fasilitasnya. Bergaya minimalis, tapi tidak mengurangi fasilitasnya yang maksimalis, Harris Hotel menawarkan cara unik menikmati kota Bandung sisi selatan.

Yang menarik, harganya pun cukup terjangkau, karena ditargetkan kepada pasar menengah, khususnya pasar Asia. Asal tahu saja, Air Asia sekarang terbang dari Kuala Lumpur – Bandung empat kali sehari. “Harris adalah jawaban dari permintaan para tamu-tamu kami di kota yang terus berkembang ini,” ujar Christophe Glass, Director dari Tauzia Hotel Management.

Harris mempunyai motto ‘simple – unique – friendly’. Simpel diwakili oleh desain bangunan dan interior yang sederhana dan minimalis. Unik dengan menjadi inovatif dalam bentuk komunikasi (pemasaran), pendekatan pelayanan kepada tamu serta desain. Friendly (ramah) yang ditunjukkan dengan penggunaan warna, suasana hotel yang hangat, serta sikap karyawannya.

Menurut Budi Yanto Lusli sebagai perwakilan dari owning company menambahkan, dengan mulai dibukanya Harris Hotel dan juga convention yang berada dalam kawasan, tentunya semakin mengukuhkan Festival Citylink sebagai kawasan dengan konsep mixed-use terbaik di kota Bandung dan sekitarnya. “Bahkan bisa dikatakan sebagai satu-satunya di kota Bandung dan sekitarnya yang mempunyai konsep mixed-use sebagai mal, hotel dan convention,” katanya.

Asal tahu saja, Harris Hotels, terdiri dari 10 hotel di akhir 2011 dan saat ini 17 hotel lagi dalam tahap pembangunan. Sejumlah 27 hotel dengan 4.549 kamar akan beroperasi pada tahun 2013.

Tauzia Hotel Management, yang didirikan tahun 2001 adalah perintis dari konsep hotel dan produk sejak tahun 2002 dari merek-merek, selain Harris Hotel, juga ada Worldhotels dengan satu properti dalam taraf pembangunan,  Label Preference Hotels dengan satu properti dalam pembangunan.

Tren permintaan hotel bujet yang marak belakangan dirasakan oleh Tauzia Hotel Management, sehingga mereka juga sekarang sedang mengembangkan second line products-nya, yakni POP! Hotels, jaringan hotel yang terdiri dari 16 hotel dan 2.455 kamar yang akan selesai tahun 2013.

Design Value Hotel

Sebelumnya saya juga pernah mencoba MaxOne Hotel yang bertarif murah, kita hanya membayar yang kita pakai. MaxOneHotels.com @ Sabang, nama lengkapnya, dibangun oleh grup baru di bidang perhotelan, Milestone Pacific Hotel Group, pada 29 April 2011.

Inilah sebuah hotel berancang arstistik yang menyediakan akomodasi bergaya metropolis sekaligus berorientasi pada nilai, dengan perhatian khusus pada kebutuhan profesional yang dinamis.

MaxOneHotels.com yang berlokasi di lokasi strategis kawasan Sabang Jakarta ini berkonsep online booking hotel (maxonehotels.com/web/id) dan siap menjawab gaya hidup pengguna saat ini yang cenderung “mobile” dan menuntut servis terbaik, praktis dan ekonomis dari sebuah hotel. 

Kamar tidur yang ditawarkan dengan ketentuan semakin awal Anda memesan, semakin murah Anda membayar ini tersedia sebanyak 87 kamar dalam tiga tipe pilihan yaitu; tipe Happiness (standard room) dengan luas 14m2, Warmth (deluxe room) berluas 25m2 dan Love (suite room) yang berluas 27m2.

Menurut Daniel Sulaiman, Chief Operating Officer, Max adalah pengurus hotel yang ramah dan penyayang. Dia mendedikasikan dirinya untuk melayani teman-teman dan para tamunya dengan sikap dan layanan terbaik. Dengan cintanya terhadap industri perhotelan, dia menciptakan usaha perhotelan yang berpusat pada tiga pilar utama yang mencerminkan Jiwa Max; Happiness (Kebahagiaan), Warmth (Kehangatan) dan Love (Cinta Kasih).

MaxOneHotels.com tidak hanya mengedepankan rancang kamar yang fresh, young dan compact, namun juga memperlakukan seluruh tamu sebagai VIP di mana mereka berhak menikmati kasur eksklusif dengan empat bantal mewah, menikmati tidur malam yang nyenyak dan bangun sebagai pribadi yang baru. Hmmm…

Menikmati kenyamanan tidur  tidak harus di hotel berbintang lima. Selamat beristirahat, big hug (seperti tulisan yang ada di bantal oranye Harris Hotel)!

Related Stories

spot_img

Discover

Yuki: Membawa Angin Segar ke Dunia Kuliner Bali dengan...

Rasakan pengalaman izakaya klasik yang diperbarui dengan sentuhan inovasi dan kreativitas. Sebagai restoran izakaya Jepang...

Celebrate Lunar New Year with Aman

A time of festivity, welcoming the Year of the Snake. Across Aman’s tranquil retreats worldwide,...

Era Digital: Transformasi Bisnis dan Komunikasi

Transformasi digital telah menjadi faktor utama yang mengubah dinamika bisnis dan komunikasi secara global....

Penang: Recipes & Wanderings Around an Island in Malaysia

A New Cookbook Celebrating The Culinary Heritage of Penang, Malaysia  Belmond and Apartamento proudly present...

Penang: Recipes & Wanderings Around an Island in Malaysia...

Contributor Bios Luo Yang was born in the 80s in Liaoning, China, and currently lives in...

Vero Angkat AI ke Depan Panggung PR dan IMC

Vero memperkenalkan pentingnya Artificial Intelligence (AI) dalam komunikasi modern melalui seminar di Universitas London...

Popular Categories

Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here